Jumat, 09 Januari 2015

Braven BRV-PRO : Speraker Portable Tangguh Dengan Solar Panel


     Produsen audio yang berfokus pada produk audio portabel tangguh, Braven, muncul kembali dengan produk terbarunya yaitu Braven BRV-PRO. Inilah speaker portabel tangguh pertama di dunia yang dilengkapi dengan panel surya. Artinya, untuk isi ulang baterainya Braven BRV-PRO dapat memanfaatkan panel sinar matahari. Jadi Anda tinggal menjemurnya di bawah sinar matahari dan baterainya akan terisi. Ini tentunya cocok untuk digunakan di Indonesia yang memang memiliki sinar matahari berlimpah. Speaker ini juga akan ideal bagi Anda yang sering berpetualang di alam liar. 

Braven BRV-PRO

     Seperti produk Braven lainnya, speaker ini bisa terhubung ke smartphone atau tablet lewat koneksi Bluetooth. Anda bisa menggunakannya hingga sekitar 20 jam untuk mendengarkan lagu. Baterainya yang berkapasitas 2200mAh ini memang cukup besar sehingga bisa juga dialih fungsikan sebagai powerbank untuk mengisi ulang baterai gadget.

     Menariknya, selain Solar Panel Braven BRV-PRO juga dilengkapi dengan ragam aksesoris tambahan lain. Seperti misalnya baterai tambahan berkapasitas 2800 mAh, Panel lampu LED untuk sumber penerangan, mount GoPro untuk memasang kamera GoPro hingga Qi Wireless Charging Pad untuk isi ulang baterai gadget secara nirkabel.

     Braven BRV-PRO dijual dengan harga US$149.99 atau sekitar Rp1.900.000. Belum ada info lebih detil kapan produk ini akan mulai dipasarkan.

Tidak ada komentar:

 

Advertise

Follow Me

NISCALINDO